Isi situs spesialisasi mengenai Yakuza di masyarakat Jepang
Kehidupan Yakuza banyak yang menyamaratakan dengan mafia Itali. Yakuza memiliki budaya tersendiri yang mungkin berbeda dengan mafia Itali.
Budaya tersebut sangat erat terkait dengan situasi kondisi lingkungan yang ada di masyarakat Jepang pula.
Keadaan yang sangat stres, kehidupan yang tidak mudah, keterbatasan alam, tidak seperti Indonesia yang berlimpah sumber daya alam, termasuk flora dan faunanya, semua ikut mempengaruhi tingkah laku kehidupan orang Jepang termasuk sindikat kehatannya yang biasa kita sebut Yakuza.
Meskipun demikian perlu kita sadari bahwa mereka adalah manusia biasa pula.
Mereka juga punya keinginan seperti umumnya kita manusia biasa, terutama keinginan hidup yang wajar terlengkapi sandang, pangan, papan. Namun cara hidupnya dan kegiatannya menjadi berbeda dari kita karena satu dan lain hal. Menarik untuk kita pelajari, lakukan studi lebih lanjut mengenai masyarakat Yakuza ini. Hanya sebagai bahan comparative study dilihat dari kaca mata kita orang awam dan umum, dalam kehidupan dan sosialisasi sehari-hari. Mohon tempatkan diri kita se-obyektif mungkin untuk study yang sensitif ini. Mudah-mudahan berguna bagi kita semua.