Student Instruction
Disiplin sangat kuat menghasilkan Pendidikan Kualitas Terbaik
Pendidikan tidak akan bisa lepas dari kedisiplinan. Olehkarena itu kami selalu menekankan dan menginstruksikan soal disiplin kepada para sensei agar para sensei mengingatkan kepada semua siswanya supaya selalu berdisiplin, guna kepentingan para siswa sendiri dalam menempuh pelajaran di Pandan College dapat lebih sukses.
Sejak awal masuk kami sudah menghimbau agar selalu masuk. Jumlah absen yang banyak dipastikan tidak akan lulus dalam setiap ujian akhir sekolah ini.
Demikian pula penggunaan bahasa Jepang sangatlah diharapkan selalu dipakai sejak mulai menginjakkan kaki ke dalam gedung sekolah ini.
Semakin banyak berbicara, praktek di lapangan terutama menggunakan bahasa Jepang, semakin cepat seorang siswa fasih berbicara bahasa Jepang.
Saat ini (2012) umumnya siswa di Kantor Pusat kami menggunakan bahasa Jepang dalam berkomunikasi satu sama lain, baik sesama murid, dengan staf apalagi dengan para sensei. Jangan heran bila masuk ke gedung kantor pusat kami, akan terasa benar-benar suasana Jepang karena umumnya bahasa Jepanglah yang digunakan keluarga besar Pandan College di dalam gedung sekolah.
Kemajuan penguasaan bahasa Jepang memudahkan dan meningkatkan semangat belajar lebih lanjut sehingga Sertifikasi Pandan College pun, yang tidak mudah diraih, akan dapat dimiliki para siswa terbaik kami. Satu kebanggaan tersendiri dengan memiliki Sertifikat Kelulusan Pandan College karena memang hanya yang terbaik memiliki sertifikat ini.
Info mengenai Sertifikasi ini dapat di KLIK DI SINI!
>>>>>> Kesaksian Murid-murid Pandan College.